APA GERANGAN
Apa gerangan |
Tertutup dengan manis, 2018 lalu.
Beberapa impian besar tercapai
Doa-doa banyak terkabulkan
Lalu apa gerangan yang membuat akhir minggu ini jadi muram?
Membolak-balik buku harian
Banyak kisah manis tertuang
Sangat jelas tangan siapa yang menuliskan, merangkai huruf demi huruf hingga senyum pun mengembang kala membacanya dan terkenang
Lalu apa gerangan yang membuat akhir minggu ini jadi muram?
Menatap lemari plastik berwara hijau di ruang depan
Membaca daftar-daftar keharusan yang tercontreng tanda sudah ditunaikan
Bukankah ini sebuah pencapaian?
Seketika haru pun bertandang
Lalu apa gerangan yang membuat akhir minggu ini jadi muram?
Oh Raja Semesta yang maha baik
Ampunkan diri yang masih tak tau diri ini
Duhai diri, sudah sampai disini
Jangan bersedih lagi.
(Lampu I, Minggu 13 Januari 2019)
0 komentar